Lukman A Prahara
12 Agustus 2012
Bila tak ingin
pelihara dengan sebuah kasih, jangan engkau tangkap kucing yang sedang bermain
gulih, karena itu akan membuat kehidupannya tersisih..
Bila tak ingin
melindungi dengan sebuah sayang, jangan engkau jerat merpati yang sedang
terbang, karena akan membuat kehidupannya tak panjang..
Bila tak ingin
membina dengan sebuah cinta, jangan engkau pikat hati yang sedang mengembara,
karena itu akan membuat jiwanya semakin tersiksa..
Nagan Raya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar